3. Prinsip desain user interface

Beberapa prinsip utama dalam pendesainan interface memiliki antara lain sebagai berikut.
  1.  Prinsip compatibility
    Prinsip compatibility dikategorikan menjadi sebagai berikut:
      • Product compatibility
        Tujuan utama dari prinsip product compatibility adalah aplikasi perangkat luna(software) yang dapat menjaga produk yang dihasilkan jauh lebih baik. Dalam hal ini, penggunaan interface pada sebuah aplikasi harus sesuai dengan sistem manual ataupun dengan sistem yang sudah ada.
      •  Task compatibility
        Bentuk task compatibility yang paling mudah dapat dilihat pada proses instalasi suatu aplikasi perangkat lunak, dimana end user melakukan klik instal dan melanjutkan dengan cara menekan tombol next->next->finish
        Tujuan utama dari task compatibility adalah membantu para end user dalam menyelesaikan tugasnya, dimana semua pekerjaan beserta tugasnya dapat diadopsi pada aplikasi melalui penggunaan interface.
      • User compatibility
        Seorang desainer multimedia harus mencari dan mengumpulkan berbgai karakteristik serta sifat dari end user karena antar muka harus disesuaikan dengan end user yang memiliki karakter yang berbeda.
        Hal tersebut harus terpikirkan oleh desainer multimedia dan bukan merancang antar muka dengan didasarkan pada dirinya sendiri
      • Workflow compatibility
        Tujuan utama workflow compatibility adalah meminimalisir mengalami kesulitan end user dalam menyelesaiakan pekerjaan karena kesulitan pengurutan pekerjaan pada sistem manual yang ternyata tidak ditemukan pada perangkat lunak yang dihadapinya.